Kiat Pelihara Nyala Asmara Anda



Gairah menurun dalam hubungan jangka panjang merupakan sesuatu yang normal. Emosinya tidak akan sama dengan waktu pertama kali Anda bersama.

Namun jangan biarkan kondisi ini terus-menerus, karena dapat berdampak buruk pada hubungan Anda.

Ada dua hal yang menyebabkan Anda merasa frustasi dan bosan terhadap sebuah hubungan. Pertama, rutinitas dan kedua adalah ketika pasangan membiarkan gairah dan seksualitas memudar.

Sebuah studi menemukan bahwa laki-laki cenderung mendapatkan koneksi emosional melalui hubungan seks, sementara wanita ccenderung membutuhkan hubungan emosional untuk melakukan hubungan seks. Oleh karena itu perlu menghidupkan kembali semangat seks bagi kedua pasangan.

Inilah cara meningkatkan gairah hubungan tersebut menurut Dr. Terri L. Orbuch, Ph.D Profesor Sosiologi dari Universitas Oakland dan profesor peneliti di Survey Research Center Universitas Michigan, Amerika Serikat

1. Slow down
Apa yang diperlambat? yaitu ritme kehidupan Anda. Biasanya Anda masing-masing sibuk bergegas dengan pekerjaan, keluarga dan kewajiban sosial. Mulai sekarang cobalah meluangkan waktu untuk melihat apa yang terjadi pada hubungan Anda sekarang. Perhatikan apa yang Anda lakukan hari ini dan bagaimana pasangan Anda memberikan kontribusi pada kehidupan Anda. Cari tahu tentang harinya yang tidak Anda ketahui sebelumnya.

2. Tentukan tanggal main
Luangkan waktu Anda untuk sedikit bersenang-senang dengan pasangan. Tertawa membuat hubungan menjadi ringan dan sukacita, seperti pertama kali bertemu. Beberapa psikolog juga mengatakan jika Anda melakukan kegiatan dengan pasangan yang memproduksi bahan kimia otak yang berhubungan dengan gairah, gairah ini akan ditransfer ke pribadi hubungan Anda menjadi lebih intim.

3. Lakukan kegiatan baru

Melakukan kegiatan baru dengan pasangan memungkinkan Anda berdua mengalami kembali rasa "asli baru", petualangan dan pengambilan risiko saat Anda kencan dulu. Tidak peduli apa kegiatan Anda yang terpenting adalah sesuatu yang belum pernah Anda lakukan sebelumnya.

4. Ingatlah untuk saling menyentuh

Studi menunjukkan kalau pasangan akan merasa lebih baik dan terhubung ketika mereka saling terlibat hubungan non-seksual kecil seperti menyentuh, berpelukan, dan berpegangan tangan satu sama lain.

5. Beritahu dan tampilkan kalau dia bernilai

Salah satu keluhan paling umum dari pasangan jangka panjangadalah hampir tidak ada usaha satu sama lain untuk menampilkan atau memberitahu pasangan soal perhatian, nilai, atau cinta. Tawarkan pelayanan-pelayanan kecil untuknya, itu sudah sangat berarti.

No comments:

Post a Comment